PENGARUH SIKLUS PERENDAMAN TERHADAP PARAMETER MARSHALL DAN DURABILITAS CAMPURAN ASPAL KARET AC-WCNR

EFFECT OF SOAKING CYCLE ON MARSHALL PARAMETERS AND DURABILITY OF AC-WCNR RUBBER ASPHALT MIXTURES

Authors

  • Amirudin Universitas Balikpapan
  • Dr. Ir. Hj. Andi Marini Indriani, S. T., M. T Universitas Balikpapan
  • Ir. Gunaedy Utomo, S. T., M. T Universitas Balikpapan

DOI:

https://doi.org/10.34128/jrk.v2i2.15

Keywords:

Perendaman, Parameter Marshall, Durabilitas, AC-WCNR

Abstract

Dalam peningkatan konstruksi jalan di Indonesia yang beriklim tropis, campuran aspal yang menggunakan aspal karet memiliki keunggulan dalam hal ketahanan terhadap deformasi, pengelupasan lapisan antara aspal dan agregat, serta ketahanan pada perubahan suhu lingkungan yang menyebabkan keretakan jalan (Nainggolan, 2020). Jenis penelitian yang digunakan adalah eksperimen berupa pengujian marshall dengan pola perendaman basah dan kering, dimana perendaman A1 yaitu basah 1 hari dan A2 yaitu dikeringkan 1 hari di area terbuka dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh rendaman terhadap parameter marshall dan durabilitas campuran aspal karet AC-WCNR. Hasil penelitian pengaruh siklus rendaman terhadap parameter marshall yaitu VMA,VIM, dan flow mengalami penurunan pada benda uji A2 yang dikeringkan 1 hari diarea terpapar matahari. Sebaliknya pada nilai VFB dan stabilitas mengalami peningkatan pada benda uji A2 yang dikeringkan 1 hari diarea terpapar matahari. Nilai IKS dari variasi A1 ke A2 mengalami peningkatan sebesar 0,19 %, dengan nilai indeks kekuatan sisa rata-rata didapat pada A1 sebesar 94,51 % dan A2 sebesar 94,70 %. Adapun nilai IKS dari kedua variasi tersebut memenuhi persyaratan yaitu minimal 90 %. Hal ini menunjukkan bahwa pengaruh lama rendaman benda uji A1 dan perubahan cara rendaman A2 bersifat linier, sehingga peningkatan nilai IKS atau durabilitas yang terjadi tidak terlalu besar.

Downloads

Published

18-12-2023